Rabu, 28 Maret 2012

KUNKER KOMISI C DPRD KOTA JAMBI DAN KOMISI III DPRD KABUPATEN SINTANG


Kota Mataram ternyata bukan hanya menarik bagi para investor untuk menanamkan investasinya di Kota ini, tapi juga menarik minat dari daerah lain untuk mengadakan kunjungan kerja (kunker) sebagai bahan perbandingan dan masukan bagi pembangunan di daerahnya masing-masing. Seperti pada hari Selasa (27/3), Kota Mataram menerima kunker dari 2 daerah sekaligus. Daerah tersebut adalah dari Komisi  C Kota Jambi dan Komisi III Kabupaten Sintang Propinsi Kalimantan Barat.
Ir. M.A Fauzi selaku Ketua Rombongan dari Kota Jambi menyampaikan “dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang 883 milyar dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) 61 milyar rupiah, Kota Jambi mencoba mencontoh Kota Mataram yang berhasil meningkatkan PAD-nya dari target 52,1 milyar menjadi 65 milyar di tahun 2012”. Dengan berpindahnya Bandara Selaparang dari Kota Mataram, mengakibatkan berkurangnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) sejumlah 700 juta rupiah. Dengan kata lain, Pemerintah Kota Mataram harus mencari sumber pemasukan lain bagi PAD Kota Mataram.
Sejauh ini Kota Mataram berhasil mengatasi masalah tersebut, dengan semakin bertumbuhnya sektor perdagangan dan perekonomian di Kota Mataram mengakibatkan iklim investasi menjadi magnet yang sangat menarik bagi para investor.
Tentu saja semua itu tercapai dengan didukung pembangunan infra struktur yang memadai di Kota Mataram. Untuk itu Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sintang Jepre Edward, S.E dalam sambutan perkenalannya mengatakan, “dengan jumlah rombongan yang sekitar 20 orang ini kami bermaksud mempelajari bagaimana penyelenggaraan Pendidikan, Kesehatan dan PAD yang dinilai berhasil di Kota Mataram untuk diterapkan di daerah kami”. “Karena daerah kami yang nota bene berada di perbatasan RI dengan Malaysia mempunyai kendala dalam peningkatan di 3 bidang tersebut”,tutupnya.(pun/humas,dik/fto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar